Your Bestfriend for Travel & Adventure Since 2006

Bugis Street Singapore Tempat Belanja Banyak Pilihan

bugis-street-singapura

Bugis street singapore merupakan daerah belanja yang paling terkenal di Singapore, letaknya sangat strategis di pusat kota.

  • di artikel ini kita akan membahas bugis street singapore tutup jam berapa
  • ada apa saja didalamnya
  • apa yang menarik, dan barang apa saja yang bisa dibeli.

Bugis Street Singapore adalah salah satu distrik yang tertua di Singapore

Bugis merupakan sebuah nama kawasan ibaratnya seperti Mangga Dua, atau Pasar Baru kalau di Jakarta.

selalu menjadi destinasi utama para pelancong untuk berburu makanan dan buah tangan, selain barang-barangnya yang lengkap harganya juga sangat terjangkau. Bugis Street terletak diantara Victoria dan Queen Street. Bugis Street terkenal sebagai salah satu pusat perbelanjaan murah di Singapura.

Untuk barang barang yang dijual di bugis harganya lebih terjangkau. Lalu di bugis ada apa aja? di bugis barangnya banyak sekali. brand brand disini adalah brand menengah. Seperti uniqlo, pull and bear. Kemudian ada juga produk fashion non brand. Sehingga lebih banyak diminati oleh orang orang.

bugis street

Bugis itu dibagi 2 bagian, seberang-seberangan. di satu sisi ada sebuah mall namanya Bugis Junction

disini terdapat departemen store. Dan toko toko seperti guess, g-shock, toko buku kinokuniya, dan toko mainan di lantai 4. Untuk makanan semuanya ada di basement, ada KFC, supermarket, dan aneka jajanan. Seperti old chang kee, juice, susu kacang dan masih banyak lagi.

Masjid Sultan Singapore dekat Bugis.

Kemudian di seberang Bugis Junction ada yang namanya Bugis Street Singapore

Kalau Bugis Street Singapore adalah shopping street seperti di pasar baru jakarta.

Bugis Junction adalah mall. Terdapat toko-toko fashion non brand. Ada yang bergaya korea, dan fashion modern.
Oh ya di bugis street ini juga ada yang jual souvenir, seperti kaos , gantungan kunci dan coklat. Cuma tidak banyak toko yang jual souvenir, karena pasar pusat souvenir itu ada di Chinatown , Pagoda Street

Eits, tapi tunggu dulu, jangan buru-buru keluar dari Bugis Junction. Di dalam Bugis Junction terdapat banyak kios makanan yang bisa kita coba untuk mengisi perut sebelum berburu oleh-oleh di Bugis Street. Makanan dan minuman yang dijual di kios-kios makanan tersebut cukup menarik, dari mulai makanan yang tak biasa hingga makanan cepat saji yang enak dan khas.

bugus street

Bila jalan sedikit menembus pasar bugis street kita akan ketemu Hawker Albert Centre.

Yaitu sebuah foodcourt yang murah meriah. Dengan 2$ saja kita bisa makan kenyang, yaitu nasi lemak, dengan chiken wings dan telur. Hawker ini Sangat ramai kalau pas jam makan siang. banyak pekerja kantoran makan disini. suasananya mirip sekali dengan pasar modernKemudian apabila kita jalan lagi ke arah kiri, kita menemukan sebuah kelenteng. Kelenteng ini sangat ramai, dan katanya terkenal manjur.
Banyak orang yang bersembahyang khususnya ketika saat terang bulan. Atau yang biasa orang chinese bilang Capgo (tanggal 15 lunar)

didekat keleteng ini biasa banyak pedagang asongan, dimana mereka jualan sambil presentasi demo produk seperti di pasar glodok, ataupun jakarta fair. produk yang dijual pun unik-unik. udah pernah belum lihat pedagang asongan ngomongnya bahasa inggris? hehe..

Daftar harga Tiket Wisata Singapore Murah Diskon dapat panduan.

jadi kesimpulannya barang yg bisa dibelanja di Bugis

  1. yang paling populer adalah produk fashion non branded
  2. souvenir bergambar Singapore, seperti kaos dan gantungan kunci
  3. aneka coklat untuk oleh-oleh
  4. pernak pernik acesories seperti jam tangan
  5. cemilan cemilan seperti hot dog, roti srikaya, aneka juice
  6. Buku bahasa inggris di kinokuniya
  7. branded menengah (uniqlo, gshock , guest dll)

Bugis street buka jam berapa?

buka jam 11 siang.

Bugis street buka sampai jam berapa?

Bugis Street buka sampai jam 10 malam. Sama seperti mall pada umumnya.

Lokasi bugis Street Singapore

  • 3 New Bugis St, Singapura 188867
  • MRT terdekat Stasiun Bugis (jalur hijau dan jalur biru)