Your Bestfriend for Travel & Adventure Since 2006

Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak dan Balita

Aloha… Banyak sekali para orang tua membawa anak-anaknya untuk liburan ke USS Singapore, namun apakah banyak Wahana Universal Studio Singapore untuk anak? 

artikel ini akan membahas

  • Wahana apa saja yang seru, menarik, dan cocok untuk anak-anak
  • Show atau parade apa yang perlu dilihat
  • Info dan tips mengenai wahana di USS untuk anak 

Temukan disini Info The Best Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak

Ok langsung saja. yang pertama.

Wahana Puss in Boots

Wahana ini recommend banget buat anak-anak, seru dan tidak seram. Wahana ini seperti roller coaster. Kita akan dibawa naik ke pohon kacang yang tinggi untuk mecari telur emas. Roller coaster yang berbelok-belok, tidak terlalu cepat. Tidak terlalu seram.

  • Roller Coaster, Outdoor
  • Anak dibawah 100 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 100-122 Cm wajib didampingi orang dewasa

Madagascar Crate Adventure

Nah kalau yang ini mirip istana boneka di Dufan, tapi jauh lebih keren. Berpetualang bersama, Melman, Gloria, Marty dan Alex, di sungai Madagascar yang tidak akan terlupakan. Keren dan lucu banget. Sangat sangat recommended bagi keluarga.Ini seperti naik Istana Boneka di Dufan, cuma jauh lebih seru.

  • Boat Ride, Indoor
  • Anak dibawah 88 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 88-122 Cm wajib didampingi orang dewasa

Intermezzo… Tips Ke universal studio singapore dengan anak / balita

  • Harap bawa stroller kalau anak kita masih belum terlalu kuat jalan
  • Bawa botol air kosong, bisa isi di pencetan air
  • Siapkan topi dan baju ganti
  • sepatu dan sandal yang nyaman
  • Jangan main roller coaster sehabis makan
  • Jangan tutup mata apabila main roller coaster, pasti mual. Apabila takut teriak saja. temukan alasannya << disini

Ok lanjut kita bahas wahana untuk anak lagi ya.

Shrek 4D – Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak yang recommend

Di Shrek 4D ini kita akan menonton film animasi Shrek dalam format 4D yang sangat seru dan penuh petualangan. Bangkunya bisa bergerak, dan gambarnya seolah-olah keluar dari layar. Cocok untuk semua umur. Bagi yang punya problem dengan gerakan, bisa memilih bangku yang tidak bergerak.

  • Film 4D, Indoor
  • Semua Usia, Anak-anak di bawah 122cm harus disertai oleh dewasa.

Paket Tour Singapore City Adventure termasuk Universal Studio Singapore

Wahana Treasure Hunter

Anak-anak biasa suka naik mobil mobilan. Berkeliling di gurun pasir Mesir Kuno melihat binatang Kuda Nil yang sedang berendam. Kita akan naik mobil Jeep untuk ekspedisi dan mencari harta karun. yang ini cocok sekali untuk anak-anak, santai dan lucu

  • Motor Car Ride, Outdoor
  • Anak dibawah 88 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 88-122 Cm wajih didampingi orang dewasa
  • Tidak boleh membawa bayi
  • Apabila antriannya 1 jam tidak worthed. lebih baik tunggu agak sore.

Jurassic Park Rapids Adventure.

Ini seperti arung jeram di dufan, tapi serunya adalah ada naik lift, dan banyak dinosaurus berkeliaran. Bersiaplah dengan petualangan yang mendebarkan di Jurassic Park Rapids Adveture, dengan sungai yang berkelok-kelong akan menambah seru petualang kita.

  • River Raft Ride, Outdoor
  • Anak Dibawah 107 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 107-122 Cm Wajib didampaingi orang dewasa
  • Baju pasti basah, jadi bawa baju ganti.

Jurassic Park Canopy Flyer.

Wahana ini lebih cocok untuk anak yang agak besar, diatas 5 tahun. Seperti roller coaster namun tidak terlalu tinggi. Hanya ngebut saja. Terbang dengan Dino-proof dan menikmati pemandangan dari langit, ini roller coaster lumayan cepat tapi seru, tidak terlalu seram.

  • Aerial Ride, Outdoor
  • Anak Dibawah 92 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 92-122 Cm Wajib didampaingi orang dewasa
  • Antrian ramai di pagi hari, agak sepi di sore hari.

Enchanted Airways.

Naik naga terbang menukik keatas, dan melihat negeri dongeng dari seluruh dunia. Ini Roller Coaster yang cukup seru, tidak terlalu cupu, tetapi juga tidak terlalu extreme

  • Family Roller coaster, Outdoor
  • Anak Dibawah 92 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 92-122 Cm Wajib didampaingi orang dewasa
  • Tidak boleh membawa bayi

Show seperti Wahana. Namanya Lights, Camera, Action! by Steven Spielberg.

Wow kalau yang ini wajib. Berlokasi di area New York, USS Singapore. Kita akan menonton seperti di film. efek special dari sutradara film ternama Steven Spielberg, film dengan efek bencana alam yang dahsyat dan menegangkan.

  • Movie special effects show, Indoor
  • Anak dibawah 122 Cm wajib di damping orang dewasa, Ada efek mengagetkan. Jadi pegang anak anda.

Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak Magic Potion

Melihat ke dunia sihir Shrek, dan mengamati cara kerja Fairy Godmother’s Potion Shop dengan sihir yang luar biasa.

  • Children’s Ferris Wheel, Indoor
  • Anak dibawah 100 Cm wajib di damping orang dewasa
  • Batas berat maksimum per gondola adalah 200 Kg

TRANSFORMERS The Ride: The Ultimate 3D Battle.

ini merupakan Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak yang paling populer di USS

dan wajib dimainkan karena serunya luar biasa. kita diajak Optimus Prime & para Autobots untuk melawan Decepticon yang telah mencuri Allsparks untuk menghancurkan muka bumi.

antrian agak panjang di pagi hari, lebih sepi di sore hari.

  • Kereta-keretaan hyper-realistic 3D thrill ride, Indoor
  • Anak Dibawah 102 Cm tidak diperkenankan naik
  • Anak diatas 102-122 Cm Wajib didampaingi orang dewasa
  • Tidak boleh membawa bayi

Dino-Soarin ‘™ ini permainan putar-putar seperti gajah beledug di dufan

  • Anak-anak di bawah 122cm harus didampingi oleh dewasa
  • Bayi yang digendong tidak boleh naik.

Spin Magic Potion

  • Anak-anak di bawah 100cm harus ditemani orang tua atau wali.
  • Bayi tidak boleh digendong.

Accelerator ™

  • dibawah 122 cm harus ditemani dewasa
  • *bayi tidak di rekomendasi

Selain Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak ada juga show untuk anak seperti Donkey Live Show

Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak

Menonton pertunjukan komedi dari Donkey. Sebuah show yang interaktif membuat kita yang menonton turut bernyanyi dan menari. Lucu dan cocok untuk ngadem. paling cocok ketika siang hari panas.

  • Live interactive show, Indoor
  • Semua Umur
  • kalau bisa ngerti bahasa inggris lumayan lucu, kalau tidak terlalu mengerti, perhatikan body language MC nya saja.

Show Water World

Pertunjukan Wajib yang harus kita tonton di USS Singapore, berada di area The Lost World. Show ini diambil dari Film Blockbuster WaterWorld. Disini kita akan melihat pertunjukan langsung yang dimainkan oleh para stuntman terlatih. Menampilkan adegan seru dan efek khusus. Dijamin seru!

  • Live action stunt spectacular, sheltered
  • Semua Umur
  • harap perhatikan wet area atau tidak, kalau wet bapak/ibu bisa disiram air 1 ember. jadi perhatikan tempat duduknya.

Ini dia Wahana Universal Studio Singapore untuk Anak yang bisa kita nikmati. Jika kita ke USS Singapore bersama anak-anak tercinta, selain permainan ada banyak pula toko souvenir yang menjual aneka merchandise yang lucu-lucu.

Ada parade Sesame Street atau Parade Minion yang bisa kita tonton, jangan lewatkan ya berlibur ke USS Singapore! Happy Holiday 🙂

Paket Tour Singapore City Adventure termasuk Universal Studio Singapore

Makanan Halal di Universal Studio Singapore

Tempat Sholat di Universal Studio Singapore

Biaya masuk universal studio singapore di Loket USS

dewasa 79 SGD, anak 69 SGD

Artikel menarik lainnya:

Temukan Promo Combo Tiket Univesal studio Singapore disini

Beli Smiggle di Singapore, pulang bisa dapat untung? mau? Simak artikelnya disini