Your Bestfriend for Travel & Adventure Since 2006

Kuliner Khas Bangkok yang patut dicoba

Simak disini kuliner khas bangkok yang patut dicoba

  • Cek Rekomendasinya
  • Cek menunya, apa rasanya

Berwisata kuliner menjadi salah satu alasan para wisatawan melancong ke Thailand. Dengan harga terjangkau, kita sudah bisa menikmati masakan khas negara tersebut, yang bisa ditemukan dengan mudah di Bangkok.

Tom Yam Kung

Berencana untuk wisata kuliner ke Bangkok, sudah pasti Tom Yam masuk ke dalam daftar makanan yang wajib dicoba. Bahan utama masakan ini adalah udang, tapi Tom Yam juga sering dipadu dengan bahan lain seperti cumi, atau ayam. rasanya asam-asam pedas. sangat segar bikin keringatan tapi seru.

tom yum Kuliner Khas Bangkok yang patut dicoba

Pad Thai

Setelah Tom Yam, Pad Thai juga merupakan kuliner khas bangkok yang patut dicoba. Ini adalah mie khas Thailand yang harus kita cicipi saat berwisata kuliner ke Bangkok. Mirip dengan kwetiaw, tapi lebih kenyal dan digoreng dengan asam dan air jeruk nipis. Segar banget. rasanya asin, sedikit manis. gurih-gurih seafood dan telur. so yummy.

Khao Niew Mamuang (Mango Sticky Rice)

Dessert yang sangat populer di Bangkok ini adalah menu wajib saat kita berwisata kuliner ke sana. Makanan ini terbuat dari nasi ketan yang diolah dengan santan ditambah potongan mangga manis.

Kaeng Khiao Wan (Green Curry)

Warna hijau dari makanan Thailand yang satu ini berasal dari cabai hijau. Berbeda dari kari Indonesia, green curry lebih encer dan berisi ikan, bakso, terong, sayur, daging, bahkan buah-buahan.

Som Tam

Tidak lengkap rasanya pergi berwisata kuliner ke Bangkok tanpa mencicipi salad ala Thailand, yaitu Som Tam. Makanan ini terbuat dari pepaya muda dicampur tomat, cabai, kacang panjang, dan bawang putih.

Nai Mong Hoy Tod

Jajanan kaki lima satu ini juga wajib kita coba ketika berwisata kuliner ke Bangkok. Cemilan ini telur dadar, yang dicampur dengan tiram dan sayur-sayuran. Beh enak banget top markotop. apalagi panas-panas baru selesai di goreng. bahaya sih sakit leher. tapi dari wanginya saja sudah menggoda selera.

Setelah membaca daftar Kuliner Khas Bangkok yang patut dicoba di atas, yang ada sekarang kita jadi lapar. Menunya menggoda gitu.

cannot wait to go liburan. Bakal kenyang puas karena banyak kuliner yang bisa kita coba di Bangkok. Okay Happy holidays!


Puas Makan enak, wisata juga harus puas. coba deh cek ini.
madame tussauds bangkok